Luwuk, Indonesiasatu.co.id - Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M., bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) pada Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2023 di Lapangan Markas Kompi C Yonif 714/SM, Kel. Simpong, Kec. Luwuk, Kab. Banggai, Sulawesi Tengah. Jumat (15/12/2023).
Baca juga:
Kasad: Jangan Ragu Bertindak Tegas
|
Hari Juang TNI AD merupakan momentum penting untuk mengenang perjuangan para pahlawan yang telah rela mengorbankan jiwa dan raganya demi mempertahankan kemerdekaan dan kedaulatan bangsa Indonesia.
Hari Juang TNI AD kali ini mengusung tema “TNI Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam untuk NKRI”, dimana tema ini memiliki makna yang sangat mendalam yaitu bahwa kita harus terus memperkuat kemanunggalan TNI AD dengan rakyat, meningkatkan kemampuannya dan berperan aktif dalam pelestarian alam.
Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., dalam amanatnya yang dibacakan oleh Irup mengucapkan selamat Hari Juang TNI AD ke-78 tahun 2023, kepada seluruh prajurit dan PNS TNI AD beserta keluarga.
“Teriring ucapan terima kasih yang tulus dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas pengabdiannya selama ini, ” ucap Kasad.
“Kemanunggalan TNI AD dengan rakyat merupakan kunci keberhasilan dalam menghadapi berbagai macam tantangan, ” lanjut Jenderal Maruli.
Kasad juga mengajak untuk bersama-sama mewujudkan cita-cita para pahlawan, yaitu menjadikan Indonesia sebagai bangsa yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur.
Di akhir amanatnya Kasad kembali mengingatkan untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai potensi kerawanan yang mungkin terjadi di lingkungan tugas masing-masing, dan selalu pegang teguh komitmen Netralitas TNI.
Hadir pada upacara tersebut, Bupati Banggai Ir. H. Amiruddin Tamoreke, M.M., Kasrem 132/Tdl Kolonel Czi Bambang Pranowo, S.Sos., M.A., Kapendam XIII/Merdeka Kolonel Kav Mujahidin, S.Sos., dan Kasilog Kasrem 132/Tdl Kolonel Inf Syaiful Parenrengi, S.Sos., M.Psi. ***